8 Tips jitu Atasi Stres Menjelang Ujian


Tidak lulus ujian! Hal itu merupakan salah satu kenyataan yang paling ditakuti setiap siswa ataupun mahasiswa saat ujian. Kita semua pasti harus menghadapinya. Tidak lulus ujian bisa menjadi sesuatu yang memalukan dan mengecewakan seseorang yang kita sayangi. Kegagalan dalam ujian dapat membuat kita merasa hancur.

Banyak orangtua menganggap stres di sekolah maupun perguruan tinggi tidak seberat stres orang dewasa. Namun, sebenarnya tekanan tersebut tidak kalah hebatnya dengan tekanan yang dialami orang tua dan orang dewasa lainnya.

Hasil penelitian baru-baru ini menunjukkan bahwa seorang anak berusia 10 tahun harus menghadapi stres dalam kadar yang sama dengan yang dialami oleh orang-orang berusia 25 tahun pada 1950. Kebanyakan stres ini adalah akibat les pelajaran, ujian sekolah, dan kegiatan lainnya yang orangtua harapkan dapat membantu anak-anak mereka memiliki masa depan yang lebih baik.

Stres pada anak sering kali bisa terlihat melalui tubuhnya. Misalnya munculnya jerawat, problem pencernaan, insomnia, kelelahan, sakit kepala, dan masalah sewaktu buang air. Reaksi psikosomatik lainnya mungkin merupakan tanda-tanda bahwa ada tekanan pada diri anak.

Menghadapi ujian memang butuh persiapan yang matang agar segala sesuatu berjalan lancar sesuai target. Persiapan belum cukup jika hanya belajar, kadangkala rasa stres sulit untuk dihindari saat harus belajar semua materi satu semester dalam satu minggu atau bahkan satu hari.

Stres pun berdampak kurang baik untuk kesehatan, terlebih saat menjelang ujian. Untuk itu saya mencoba membagikan beberapa tips yang dapat membantu Anda mengurangi rasa stres. Beberapa di antaranya, yaitu:

1. Berteriak
Salah satu tips stres yang terbukti ampuh yaitu dengan berteriak! Saat stres, kita akan merasakan ada sesuatu yang mengganjal di hati. Lepaskan saja perasaan tidak enak itu. Berteriak sekencang-kencangnya. Mungkin cara ini tidak akan mengatasi stres secara keseluruhan, tapi minimal perasaan kita akan jauh lebih baik dari sebelumnya

2. Relaksasi
Cara mengatasi stres dengan berteriak mungkin akan sulit bagi yang tidak punya lingkungan yang memadai. Kalau begitu cobalah berelaksasi.
Apa itu? Buat diri Anda, baik hati dan tubuh, menjadi tenang. Caranya, duduk saja santai menghadap cermin. Kemudian ambil nafas dalam-dalam dengan pelan. Tapi jangan ditahan..langsung deh keluarkan nafas itu dengan pelan-pelan juga. Efeknya hati semakin tenang dan semakin menambah motivasi hidup.

3. Salurkan lewat hobi
Cara termudah untuk menghadapi stres, adalah dengan melakukan hobi. Anda punya hobi sepakbola atau mendengarkan lagu gratis, kenapa itu tidak Anda lakukan untuk mengatasi sres?

Hobi merupakan kegemaran yang ada dalam diri. Jadi membuat diri senang pun akan mengurangi tingkat stres.

4. Buat diri Anda tertawa
Tips ini tidak menyuruh Anda untuk ketawa-ketiwi sendiri. Karena itu bukan stres lagi, tapi sudah menjurus ke "gila". Maksud dari tips ini adalah mengatasi stres dengan menonton/membaca sesuatu yang lucu. Banyak hal yang bisa membuat kita tertawa seperti video lucu di youtube, website komedi, atau mungkin buku humor.

5. Minum Susu
Konon susu ampuh menangani stres. Menurut sebuah artikel, susu dapat mengurangi kadar hormon adrenalin dalam darah. Cara mengatasi stres yang sama dengan pepatah "sambil menyelam sambil minum susu”

6.Bicarakan penyebab stres
Kalau uang bolehlah disimpan. Tapi kalau stres kenapa juga harus disimpan sendiri? Bicarakan masalah Anda dengan orang terdekat, entah itu teman, kerabat atau orangtua. Ini juga merupakan cara mengatasi stres yang paling gampang.

7. Memotivasi diri
Salah satu penceramah motivasi hidup selalu mengatakan: Hidup ini selalu ada kompetisi untuk menjadi lebih baik. Itu memang benar, tapi bukan berarti setiap hari kita harus memikirkannya.

Nah, untuk mengatasi stres, jangan terlalu banyak memikirkan persaingan untuk menjadi lebih baik dari orang lain, apalagi cemburu pada kesuksesan orang lain. Pikirkan saja diri Anda untuk selalu melakukan hal terbaik.

8. Selalu lihat sisi positif
Semua hal adalah relatif. Sesuatu yang menurut Anda jelek bukan berarti orang lain akan menganggapnya jelek. Intinya adalah, apa pun pasti ada sisi baik dan sisi buruk. Saat Anda melihat sisi buruk maka itu adalah stres. Saat Anda melihat sisi baik itu adalah motivasi hidup.

Penulis, Vicky yunita clara wati
Mahasiswi Penerbitan (Jurnalistik)
Politeknik Negeri Jakarta
Sumber, Okezone.com

0 Response to "8 Tips jitu Atasi Stres Menjelang Ujian"

Post a Comment