Sering Tidak Sarapan Dapat Menyebabkan Daya Ingat Berkurang


Banyak penelitian membuktikan sarapan bisa mennurunkan risiko obesitas. Tapi, penelitian terbaru di India menyatakan sering tidak makan pagi bisa memicu kehilangan daya ingat hingga rambut rontok!

Hasil penelitian ini dinyatakan lewat studi dari Research Centre di Nirmala Niketan College di Mumbai, India. Tidak hanya berperngaruh pada berat badan, melewatkan sarapan bisa memicu beberapa masalah kesehatan serius.

“Melewatkan sarapan hanya untuk menurunkan berat badan tidak akan menghasilkan apa-apa, tapi yang justru terlihat adalah masalah kesehatan seperti anorexia nervosa, rambut rontok, kehilangan daya ingat, dan penglihatan yang buruk,” tutur Dr.Nupur Krishnan selaku ahli gizi klinis.

Hal ini dinyatakan juga oleh Cheri McMaster selaku ilmuwan senior untuk Procter & Gamble. “Diet bisa berujung pada rambut rontok. Enam dari 10 wanita yang berkunjung ke klinik menghadapi masalah ini karena mereka melewatkan sarapan, hanya makan buah, dan berolahraga secara intens,” tutur Cheri kepada Elle (29/01/2014).

Tidak sarapan juga bisa memicu sakit kepala, kelelahan, kekurangan nutrisi, dan penurunan performa kerja. Dilansir dalam Hindustan Times (29/01/2014), jika Anda sibuk dan tidak sempat membuat sarapan, sereal bisa jadi alternatif yang paling praktis dan sehat, tapi pastikan kandungan serat cukup dan rendah gula.

“Smoothies, buah, produk susu, oatmeal, dan muesli bagus untuk sarapan karena cepat dan lezat,” tutur Sonal Raval selaku ahli nutrisi. Sarapan juga lebih baik dikonsumsi 10-30 menit setelah bangun tidur.

Referensi : Detik.com

0 Response to "Sering Tidak Sarapan Dapat Menyebabkan Daya Ingat Berkurang"

Post a Comment