Kepribadian Wanita Berdasarkan Bentuk Wajah


Mencari pasangan atau soulmate, tidak hanya melihat dari penampilan fisik atau wajah semata, namun harus bisa juga menyesuaikan dan mencocokka karakter dengan sifat yang kita miliki. Adalah ilmu Fisiognomi yang dipakai berdasarkan pengamatan pada struktur wajah, mulai dari bagian kening atau jidat, hidung, mata dan alis, struktur wajah atau pipi, hingga bentuk dagu dan bibir. Wajah sebagai pedoman dipakai karena bagian tubuh ini yang paling sring terlihat dan tidak tertutup, sehingga kita tak perlu bertanya, cukup melihat dan menerka.

Berikut ini adalah bentuk wajah wanita beserta kepribadiannya :

1. Bentuk wajah bulat. Biasanya wanita dengan bentuk wajah bulat memiliki strtuktur tulang yang kokoh, menandakan ia memiliki kemauan yang kuat, dan cerdas karena ruang otak yang luas sehingga otak lebih berkembang. Wanita ini cenderung mudah beradaptasi. Untuk mendekati tipe wanita ini haruslah santun, dan ia lebih menghargai seseorang dari ilmu dan wawasan yang dimilikinya, ketimbang wajah ganteng tapi blo'on. Dalam urusan bercinta, ia termasuk wanita yang mendambakan variasi dan petualangan baru, jadi kalau pasangannya tidak mampu memberikan sesuatu yang baru dan berkesan, siap-siap saja menjaga dengan baik pasangannya agar tidak selingkuh.

2. Bentuk wajah seperti berlian. Dengan dahi yang sempit, tulang pipi yang menonjol, dan dagu yang lancip, wanita ini menurut fengshui china memiliki keberuntungan dalam berbisnis dan karir. Namun, ia memiliki sifat egois dan kurang peka terhadap lingkungan sosial. Biasanya wanita ini terlihat ketus dan selalu melihat penampilan fisik dalam mencari pasangannya. Untuk urusan bercinta, tipe wanita ini termasuk yang berani dan vulgar, selalu menampilkan sisi erotisnya, dan memiliki ketahanan tubuh yang sangat baik.

3. Bentuk wajah persegi panjang. Bentuk wajah ini diibaratkan pohon, kokoh namun juga kreatif, menandakan wanita ini tipikal pekerja keras, ia juga seorang sensitif, sehingga jangan membuat ia tersinggung. Lakukan pendekatan yang lembut, seperti pujangga zaman dahulu kala. namun menurut ahli fengshui China, wanita ini beresiko tinggi untuk selingkuh ketika kepuasan itu tidak didapatnya.

4. Bentuk wajah persegi. Wanita ini biasanya memiliki sifat yang stabil dan seimbang, tidak neko-neko. karakter keras kepala juga menempel padanya, sehingga jika melakukan pendekatan kepada wanita ini jangan telalu agresif dan memaksa karena ia takkan suka. Ia adalah tipikal wanita yang setia, sehingga jangan sekali-kali melakukan penghianatan kepadanya karena sekali emosinya naik, susah untuk menurunkannya.

5. Bentuk rahang sempit berdahi lebar. Biasanya memiliki keindahan dan kecantikan yang alami, diibaratkan seperti unsur bumi. sabar dan tidak tergesa-gesa, namun keras kepala dan keras dalam mempertahankan prinsipnya. Jika kamu ingin melakukan pendekatan kepadanya, cobalah untuk memahami dan menjadi sandaran yang sempurna, karena ia membutuhkan sosok yang dapat melindungi dirinya. Dalam urusan bercinta, ia dengan sabar mengikuti apa yang kamu inginkan, selama berada dalam jalur yang benar.

6. Bentuk wajah segitiga. Wajah ini menggambarkan sosok yang tak kenal lelah, dan energik. Cerdas dan ambisius, sehingga bagi kamu yang ingin melakukan pedekate, diharapkan datang dengan tidak hanya membawa tampang, melainkan juga kepintaran atau ilmu. Ia selalu tampil sensual, dan atraktif dalam urusan bercinta. Namun kejiwaan yang labil menjadi salah satu masalah dari tipe wanita ini.

7. Bentuk wajah dahi lebar dengan dahu persegi. Biasanya memiliki daya juang yang kuat walaupun sering tidak konsisten atau bimbang. Tidak fokus pada pekerjaan dan masalah yang sedang dihadapi, tapi kesetiaannya patut diacungi jempol. Apabila kamu dalam tahap pendekatan, ciptakan suasana saling berbagi dan saling menguatkan, sehingga ia akan merasa menemukan soulmatenya. Untuk urusan bercinta, bisa dikatakan "wow" dan pintar menyenangkan pasangan, tapi ia akan kecewa bila pasangannya tidak mampu memberikan yang terbaik.

8. Bentuk wajah dengan tonjolan tulang pipi. Wanita ini mempunyai daya tarik yang luar biasa, diam-diam menghanyutkan. Mempunyai watak yang tekun dan kuat dalam berusaha, sehingga agak sulit untuk dapat menaklukannya. Tapi dengan kesabaran dan kesungguhan, kamu akan dapat meluruhkan sedikit demi sedikit batu yang keras itu. Walau tipe wanita ini mudah gelisah dan selalu mencari pijakan untuk terus naik dan bersinar, ia tetap butuh seseorang untuk bersandar dan berbagi cerita. Dalam urusan bercinta, ia merupakan wanita yang mampu memuaskan pasangannya dalam kondisi apapun, kecuali sakit parah.

Sumber : Lailaturrahmah.Blogspot.com

0 Response to "Kepribadian Wanita Berdasarkan Bentuk Wajah "

Post a Comment