Kebanyakan Nonton Video Porno, Otak Mengkerut


Pengkerutan otak bisa terjadi bagi para remaja di bawah umur yang terus menerus menonton video porno. Hal itu karena perkembangan otak mereka bisa terganggu, akibat pikiran mereka terus terfokus kepada adegan-adegan di film tersebut.

Bahkan kepercayaan diri anak-anak ini akan menurun drastis, akibat terlalu sering menonton video porno tersebut, karena mereka merasa bahwa pikiran mereka itu kotor sehingga sulit berinteraksi dengan teman-temannya. Dampak ini sangat tidak baik untuk masa depan anak.


Hal di atas dikatakan oleh Kepala Badan Pemberdayaan Perempuan Perlindungan Anak Pengendalian Kependudukan dan Keluarga Berencana, Provinsi Jawa Barat, Nenny Muji Kencanawati, saat diwawancarai di kantor BP3APKKB Jalan Soekarno Hatta, Kota Bandung, dilansir dari laman Pikiran-Rakyat.com.


Terkait diungkapnya kasus video porno di kawasan Cicendo beberapa hari ke belakang Nenny pun sangat menyesalkan hal tersebut.


Menurut dia siklus ini dimulai dengan banyaknya warnet-warnet yang membebaskan para penggunanya, yang rata-rata anak di bawah umur, untuk mengakses situs-situs porno.


"Seharusnya warnet-warnet ini bisa memblok penggunanya saat mencoba mengakses situs-situs tersebut, apalagi jika penggunanya merupakan anak di bawah umur, karena dampak ke depannya adalah mereka bisa mencontoh adegan-adegan yang ada di situs-situs itu," ujarnya. 


Nenny pun meminta kepada para provider internet yang ada di seluruh Indonesia untuk memperketat, pemblokan dari situs-situs ini.


"Memang hampir semua operator telah menjalankan hal ini, tetapi tetap saja masih banyak cara-cara untuk mengakalinya, seperti masking IP Adress, penggantian

0 Response to "Kebanyakan Nonton Video Porno, Otak Mengkerut"

Post a Comment