Dan itu memang sifat alamiah manusia, kenapa...? ya karena kita kurang pengalaman dan pengetahuan. Ada 2 cara yang akan anda jalankan untuk meraih tujuan anda yaitu tembus seleksi cpns. dan berikut 2 cara yang sangat biasa digemborkan website-wesit tetangga yaitu:
* Cara 1 (secara akaliah): Lulus CPNS = Usaha + Strtegi *
a. Mempersiapkan mental
Yang paling utama dalam mempersiapkan mental adalah membuang rasa khawatir Anda. Setiap kali kita dihadapkan pada sebuah ujian yang terasa berat tentunya Anda bisa merasa khawatir yang berlebihan. Apalagi pada saat Anda sudah berhadapan langsung dengan soal tersebut. Tingkat kekhawatiran tersebut berbeda-beda. Ada khawatir yang terbilang ringan dan ada juga yang berat. Khawatir yang ringan biasanya bagus untuk Anda karena akan memacu kewaspadaan Anda dalam mengerjakan soal. Tapi kekhawatiran yang berat justru akan berbahaya. Persiapkanlah mental Anda dari jauh-jauh hari sehingga tidak akan ada kekhawatiran yang berlebihan pada saat mengerjakan soal.
b. Persiapan fisik
Selama Anda belajar dan melakukan banyak persiapan yang matang sebaiknya Anda juga harus menjaga kesehatan Anda. Bila Anda belajar hingga larut malam pastikan waktunya tidak menyita waktu tidur Anda. Menjaga pola makan yang baik juga bisa menjadi salah satu persiapan fisik Anda agar tetap kuat pada saat mengerjakan soal ujian.
c. Memperbanyak latihan soal
Ada banyak cara untuk berlatih soal-soal latihan tes CPNS yang bisa Anda gunakan. Bahkan sekarang sudah ada software yang bisa Anda download untuk mengerjakan soal latihan tersebut. Tips dan trik dalam menjawab soal tes CPNS dengan cepat dan tepat yang harus diutamakan adalah berlatih soal. Agar Anda terbiasa dengan berbagai soal yang diberikan pada saat hari ujian sudah tiba.
* Cara 2 (Faktor X) : Boleh percaya atau tidak *
a. Mohon dan Mintalah hanya kepada Allah SWT dengan cara mendekatkan diri kepada Allah dan berusaha untuk menjalankan segala perintahnya terutama shlat 5 waktu usahakan berjamaah di mesjid.
b. Membaca Surat Yaa Siin setiap malam setelah selesai sholat tahajud dan mohonlah kepada Allah dengan doa ” Ya Allah jika kehendakMu aku lulus menjadi PNS, jadikanlah aku seorang PNS yang jujur dan bersih dan tidak korupsi dan selalu giat beribadah dan bekerja. Ya Allah kabulkanlah permohonanku. Amin.
c. Sholat Hajat setiap hari minimal 2 rakaat
d. Sholat Dhuha setiap pagi
e. Bernazar jika anda lulus maka gaji pertama anda atau rapel gaji anda disedekahkan sebagian untuk memberi makan anak yatim piatu di sekitar tempat tinggal anda. Memberi hadiah untuk kedua orang tua anda,Istri dan anak-anak anda.
f. Puasa Sunnat hari Senin dan hari Kamis
Referensi 1 >> 2
0 Response to "Rahasia Tembus Seleksi CPNS yang Banyak dicari Orang"
Post a Comment