Penasaran, yuk sama baca gerak tubuh pria apakah dia punya ketertarikan terhadap Anda atau tidak berikut informasi yang saya peroleh dari LENSAINDONESIA.COM: :
1. Kontak Mata
Gerak pertama yang bisa Anda lihat adalah lewat kontak mata. Perhatikan, ketika kontak mata terjadi antara Anda berdua, dan tatapannya cukup dalam ke mata Anda, itu pertanda dia ingin menyelami Anda lebih jauh. Terkadang, secara diam-diam dia akan memperhatikan Anda dari kejauhan atau sering melihat Anda.
2. Menunjukkan senyum yang tulus
Ketika berbicara dan berhadapan dengan Anda, dia akan memberikan senyuman yang tulus. Upaya ini dia tunjukkan karena ingin memberi kesan ingin mengenal Anda lebih dekat lagi.
3. Berusaha mengesankan Anda
Karena rasa sukanya, maka dia akan berusaha memberi kesan baik kepada Anda. Penampilannya akan tampak berubah, cara berpakaiannya akan lebih rapi dari sebelumnya.
4. Tampil menjadi pelindung
Ketika rasa itu muncul dan ikatan serasa makin besar, biasanya ketika berdekatan si dia akan berusaha melindungi Anda. Misalnya, saat mau menyeberang jalan dia akan memegang bahu atau tangan Anda sebagai upaya melindungi Anda.
Mengamati bahasa tubuh pria akan mengungkapkan banyak hal. Namun yang paling penting dari itu semua tentunya komunikasi. Semua bahasa tubuh yang dia tunjukkan mungkin sudah mengindikasikan sesuatu, tapi semua akan lebih jelas saat dia menyampaikan rasa tertarik itu secara langsung.
So girls, semoga setelah membaca bahasa tubuh pria di dekat Anda, indikasi yang Anda simpulkan benar adanya. Good Luck! Noviar
Referensi
0 Response to "Inilah 3 Bahasa Tubuh Pria Saat Menyukai Wanita"
Post a Comment