Isaac Newton merupakan ilmuwan paling besar dan paling berpengaruh yang pernah hidup di dunia ini. Beliau adalah seorang fisikawan, matematikawan, ahli astronomi, filsuf alam, alkimiawan, ahli filsafat dan teolog yang berasal dari Inggris. Isaac Newton merupakan pengikut aliran heliosentris dan ilmuwan yang sangat berpengaruh sepanjang sejarah, bahkan dikatakan sebagai bapak ilmu fisika klasik.
Sir Isaac Newton lahir di Woolsthorpe-by-Colsterworth, Lincolnshire, 4 Januari 1643 –meninggal 31 Maret 1727 pada umur 84 tahun. Lahir di Inggris tepat pada hari Natal tahun 1642, bertepatan tahun dengan wafatnya Galileodan dia lahir sesudah ayahnya , meninggal tiga bulan sebelum Newton lahir.
Berdasarkan pernyataan E.T. Bell (1937, Simon and Schuster) dan H. Eves: Newton memulai sekolah saat tinggal bersama neneknya di desa dan kemudian dikirimkan ke sekolah bahasa di daerah Grantham dimana dia akhirnya menjadi anak terpandai di sekolahnya. Sejak usia 12 hingga 17 tahun, Saat bersekolah di Grantham dia tinggal di-kost milik apoteker lokal yang bernama William Clarke.
Di masa bocah dia sudah menunjukkan kecakapan yang nyata di bidang mekanika dan teramat cekatan menggunakan tangannya. Meskipun anak dengan otak cemerlang, di sekolah tampaknya ogah-ogahan dan tidak banyak menarik perhatian. Tatkala menginjak akil baliq, ibunya mengeluarkannya dari sekolah dengan harapan anaknya bisa jadi petani yang baik.
Keluarganya mengeluarkan Newton dari sekolah dengan alasan agar dia menjadi petani saja, bagaimanapun Newton tidak menyukai pekerjaan barunya. Kepala sekolah King's School kemudian meyakinkan ibunya untuk mengirim Newton kembali ke sekolah sehingga ia dapat menamatkan pendidikannya.
Untungnya sang ibu bisa dibujuk, bahwa bakat utamanya tidak terletak di situ. Pada umurnya 19 th dia masuk Universitas Cambridge. Di sinilah Newton secara kilat menyerap apa yang kemudian terkenal dengan ilmu pengetahuan dan matematika dan dengan cepat pula mulai melakukan penyelidikan sendiri. Antara 21-27 tahun Newton sudah meletakkan dasar-dasar teori ilmu pengetahuan yang pada gilirannya kemudian mengubah dunia.
Sebelum meneruskan kuliah di Universitas Cambridge, Newton sempat menjalin kasih dengan adik angkat William Clarke, Anne Storer. Saat Newton memfokuskan dirinya pada pelajaran, kisah cintanya dengan menjadi semakin tidak menentu dan akhirnya Storer menikahi orang lain. Banyak yang menegatakan bahwa dia, Newton, selalu mengenang kisah cintanya walaupun selanjutnya tidak pernah disebutkan Newton memiliki seorang kekasih dan bahkan pernah menikah.
Karya yang cukup terkenal
1. Mekanika dan gravitasi, Karya PhilosophiƦ Naturalis Principia Mathematica yang diterbitkan pada tahun 1687 dianggap sebagai buku paling berpengaruh sepanjang sejarah sains. Buku ini meletakkan dasar-dasar mekanika klasik. Karyanya ini akhirnya menyirnakan keraguan para ilmuwan akan heliosentrisme dan memajukan revolusi ilmiah.
2. Dalam bidang mekanika, Newton mencetuskan adanya prinsip kekekalan momentum dan momentum sudut.
3. Dalam bidang optika, ia berhasil membangun teleskop refleksi yang pertama dan mengembangkan teori warna berdasarkan pengamatan bahwa sebuah kaca prisma akan membagi cahaya putih menjadi warna-warna lainnya. Ia juga merumuskan hukum pendinginan dan mempelajari kecepatan suara.
4. Dalam bidang matematika Newton mengembangkan kalkulus diferensial dan kalkulus integral. Ia juga berhasil menjabarkan teori binomial, mengembangkan "metode Newton" untuk melakukan pendekatan terhadap nilai nol suatu fungsi, dan berkontribusi terhadap kajian deret pangkat.
5. Newton umumnya diakui sebagai penemu teorema binomial umum yang berlaku untuk semua eksponen. Ia juga menemukan identitas Newton, metode Newton, mengklasifikasikan kurva bidang kubik, memberikan kontribusi yang substansial pada teori beda hingga, dan merupakan yang pertama untuk menggunakan pangkat berpecahan serta menerapkan geometri koordinat untuk menurunkan penyelesaian persamaan Diophantus.
6. Pada tahun 1704 Newton menerbitkan Opticks, yang menguraikan secara terperinci teori korpuskular tentang cahaya.
7. Dll. (cari sendiri he he he)
Isaac Newton Sangat Relegius
Walau banyak yang menggunakan teori Newton untuk mempertanyakan eksistensi Tuhan, dan walau ia tidak mempercayai eksistensi arwah dan hantu, Newton sendiri adalah seorang yang sangat religius. Ia pernah berkata, "Gravitasi mampu menjelaskan pergerakan planet-planet, tetapi gravitasi tidak mampu menjelaskan siapa yang menggerakan planet tersebut.
Tuhan mengendalikan segalanya, dan tau apa yang bisa atau tidak bisa dilakukan. Newton sangat berhasrat dengan Alkitab. Ia lebih banyak menulis tentang agama daripada matematika dan sains. Ia bahkan memperkirakan tanggal penyaliban Yesus dan sudah memprediksikan bahwa Yahudi akan kembali ke tanah Israel. Ia juga sangat berhasrat untuk menemukan makna yang tersembunyi dalam Alkitab.
Masa tua Isaac Newton
Pada dasawarsa 1690-an, Newton menulis sejumlah risalah keagamaan yang membahas penafsiran harfiah Alkitab. Mendekati akhir hayatnya, Newton bertempat tinggal di Cranbury Park, dekat Winchester dengan kemenakan perempuan dan suaminya, sampai wafatnya pada tahun 1727. Newton wafat dalam tidurnya di London pada tanggal 31 Maret dan dikebumikan di Westminster Abbey. Kemenakannya Catherine Barton Conduitt, bertindak sebagai tuan rumah pada saat-saat urusan sosial di rumhnya di Jermyn Street di London.
Dia adalah "pamannya yang sangat penyayang, "menurut surat Newton kepada Catherine Barton pada saat kemenakannya itu sedang memulihkan diri dari penyakit cacar. Newton yang tetap melajang telah membagi-bagikan sebagian besar harta miliknya kepada sanak keluarganya pada tahun-tahun terakhirnya, dan wafat tanpa meninggalkan warisan.
Isaac Newton Gagal Di Pasar Saham
Ketika musim semi tahun 1720, Sir Isaac Newton memiliki saham South Sea Company, saham yang paling hot di Inggris pada masa itu. Begitu melihat gejala pasar mulai tidak terkendali, sang ilmuan besar itu berkata bahwa ia "bisa menghitung gerakan benda-benda langit, tetapi ia tidak bisa mengalkulasi kegilaan orang". Newton memilih melepas saham South Sea-nya dan mendulang cuan 100%, yaitu sebesar 7.000 pound sterling.
Namun hanya dalam beberapa bulan kemudian, sang mastro tersebut tergoda dan terhanyut oleh arus deras euforia pasar, Isaac Newton terjun kembali ke dalam pasar ketika harga sudah jauh lebih tinggi. Dan rugi 20.000 pound sterling [atau lebih dari 3 jt dollar dalam konversi nilai uang sekarang]. Sampai akhir hidupnya, ia melarang siapapun untuk menyebut kata "South Sea" di dekatnya [kerapuhan emosi tampak nyata di sini, sahammya yang disalahkan
Kegaguman Ilmuan Terhadap Kehebatan Isaac Newton
“ Alam dan hukum alam tersembunyi di balik malam.
Tuhan berkata, Hadirlah Newton! Dan semua menjadi terang “
Oleh Alexander Pope
“ Newton, Bijaksana yang berhati mulia dan murni! Pembaca karya Tuhan yang cerdas “
Oleh William Cowper
“ Ia adalah gabungan antara seorang ekperimenter, seorang ahli teori, seorang mekanik dan setidaknya seorang seniman “
Oleh Albert Einstein
“ Newton bukan yang pertama dalam jaman teori. Dia adalah penyihir terakhir, yang terakhir dari Babylonia dan Sumeria, yang terakhir dengan pikiran terhebat yang memiliki pandangan akan dunia intelektual dengan pandangan yang sama seperti yang dilakukan para intelektual terdahulu sekitar 10 ribu tahun yang lalu “
Oleh John Maynard Keynes
“ Kita dapat hidup saat ini tanpa Plato, tapi butuh dua orang Newton untuk menemukan rahasia alam untuk membuat kehidupan yang harmoni sesuai hukumnya “
Oleh Dmitri Mendeleev
“ Aku tidak tahu seperti aku terlihat di bumi ini, tapi menurutku, aku hanyalah seperti anak kecil yang sedang bermain-main di tepi pantai dan menemukan sebuah kerang yang indah, sedangkan di samudera yang luas terbaring kebenaran yang belum ditemukan “
Oleh Isaac Newton
“ Bahkan cahaya sendiri yang bisa membuat segalanya terlihat, sinarnya belum ditemukan, sampai pikirannya yang bersinar melepaskan ikatan semua jubah yang bercahaya “
Oleh James Thomson
“ The statue stood Of Newton, with his prism, and silent face:
The marble index of a mind for ever Voyaging through strange seas of Thought, alone “
Oleh William Wordsworth
“ Orang seperti Newton hampir tidak bisa ditemukan di sepuluh abad, adalah orang yang benar-benar hebat, politisi dan penakluk, tanpa ada periode yang tertinggal, yang biasanya hanya berupa seorang penjahat. Ini untuk manusia di mana pikiran melebihi aturan melalui kekuatan kebenaran, bukan untuk memperbudak manusia melalui kekerasan, tapi menjelaskan pemahaman mengenai alam semesta dan bukan untuk orang yang menodai kita, hormat kami “
Oleh Voltaire
“Newton adalah orang hebat, tapi maafkan saya bahwa butuh banyak Newton untuk membuat seorang Milton“
Oleh Samuel Taylor Coleridge
“ Jadikan diri kita bagaikan Newton, berada di kebun dan sedang menyaksikan apel jatuh di tanah Inggris, menjadikan sebuah kesadaran antara dirinya dan dia adalah sebuah ikatan yang abadi “
Oleh W. H. Auden
Kesimpulan dari rahasia jenius newton dalam hal ini adalah beliau mampu menempatkan pilihan hidupnya pada bidang sains dan ilmu eksak (fisika, matematika, astronomi, optic dll) dan terus belajar sampai akhir khayatnya tanpa mengenal lelah utuk membuat sebauh penemuan yang bermanfaat. Beliau juga orang yang sangat cerdas dengan skor IQ 190.
Artikel ini dikutip dari berbagai sumber
terima kasih pak admin telah menghadirkan informasi dan berita yg bermanfaat,semoga dengan sering di updated akan menjadikan website ini lebih bermanfaat lagi bagi pengunjung..
ReplyDeleteIsaac Newton memang ilmuan besar yang sangat keren. .
ReplyDelete