3 Larangan Ketika Anda Putus Dengan Pacar


Putus dengan pasangan Anda bisa menjadi hal yang sulit dilakukan. Perasaan campur aduk, sedih, marah, bingung, depresi, dan cemas pasti merasuk di hati.

Jika tidak tenang dalam keadaan dan pikiran bingung seperti itu, Anda mungkin akan mengatakan atau melakukan hal-hal yang tidak seharusnya dan akan Anda sesali. Berikut beberapa hal yang Anda harus perhatikan ketika putus, seperti dilansir dari okezone.com.

1. Jangan berpaling ke hal buruk

Wanita yang emosional dan mentalnya tidak kuat mungkin akan berpaling ke alkoholisme, penyalahgunaan narkoba, dan merokok untuk menemukan pelipur lara setelah putus cinta. Ingat bahwa depresi setelah perpisahan bersifat sementara, tetapi efek buruk melakukan tiga hal itu permanen.

2. Jangan merusak hubungan dengan orang yang Anda cintai

Apakah Anda merasa seperti menutup diri dari dunia luar? Apakah Anda merasa tidak dapat mempercayai orang lagi? Sebuah perpisahan dapat membuat Anda berpikir tidak ada lagi yang tersisa untuk Anda dalam hidup ini, tapi itu amat tidak benar. Putus mungkin membuat Anda memutuskan hubungan dengan keluarga dan teman-teman. Perlu diingat bahwa keluarga dan teman-teman adalah satu-satunya yang akan mendukung Anda melalui berbagai suka dan duka.

3. Jangan menyabotase hidup mantan Anda

Kontrol perilaku Anda terhadap mantan. Jangan mengambil langkah yang menyabotase hidupnya dengan cara apa pun. Jangan merencanakan apa pun yang menguntungkan posisi mantan Anda di tempat kerjanya atau di antara teman-temannya. Tunjukkan sikap dewasa Anda dan jaga putusnya hubungan Anda agar tetap terpisah dari aspek lain kehidupan Anda.

0 Response to "3 Larangan Ketika Anda Putus Dengan Pacar "

Post a Comment